Jumat, 25 Juli 2008


Pemilu 2009 DPC PNI M Kab. Bogor
Targetkan satu frakasi


DPC PNI Kab. Bogor targetkan satu fraksi dalam Pemilu 2009 mendatang. Hal itu diungkapkan Ketua DPC PNI M. Ilyas BE, Jumat (25/7) kemarin. Terget itu menurut M. Ilyas BE bukan isapan jepol belaka. Sebab katanya, PNI M Kab. telah menyiapkan 35 Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) dari 40 DPAC se-Kabupaten Bogor.
“Target DPC PNI Marhaenisme Kabupaten Bogor pada Pemilu 2009 satu frakasi. Target ini bukan muluk-muluk. Kami sudah turun ke bawa dan melakukan dialog. Akar rumput antusias bisa bersama PNI M akan melakukan perubahan,” kata Ketua DPC PNI M Kab. Bogor M. Ilyas BE di sekretariat Jalan Raya Puncak, Cibeureum, Cisarua, Kabupaten Bogor.
Program yang akan dikembangkan DPC PNI M Kab. Bogor menciptakan lapangan kerja dengan mengembangkan argo bisnis. Menurut M. Ilyas BE Kabupanten Bogor sangat potensial dalam bidang pertanian, industri dan argo wisata.
“PNI M sudah bergerak ke akar rumput. Masyarakat sangat mengharapkan program yang nyata. Mereka sudah jenuh dengan program-program yang muluk-muluk,” terang M Ilyas BE menambahkan.
Menurut Sekretaris DPC PNI M Kab. Bogor Sri Amanto M program yang ditawarkan PNI M sangat diterima masyarakat. “Ketika kami turun ke akar rumput, tidak hanya kaum Marhaenis yang menyambut kehadiran PNI M, tapi seluruh masyarakt Kabupaten Bogor, “ terang Sri Amanto M.
SOULTAN SALADIN SIMPATISAN PNI M
Melihat program DPC PNI M Kabupaten Bogor yang begitu nyata membuat aktor kawakan Soultan Saladin bersimpatik dan siap membantu dalam hal pemikiran, ekonomi dan budaya.
“Sebagai seorang aktor saya siap membantu PNI M dalam mengembangkan kebudayan di Kabupaten Bogor dan Kotamaya Bogor. Saya siap membantu masyarakat mana saja, termasuk PNI M. Selain itu, program-program yang ditawarkan PNI M sangat realistis,” kata aktor yang mengkau sebagai simpatsian PNI Marhaenisme. (amrs)

Teks foto: Ketua PNI M Kab. Bogor M. Ilyas BE ( kiri) dan Sekretaris PNI M Kab. Bogor Srio Amanto M (kanan) dan aktor Soultan Saladin


Tidak ada komentar: